Cara Daftar Go-Food Gojek Terbaru !!!

Cara Daftar Go-Food Gojek Terbaru


Go-Food Gojek ini adalah layanan dari Gojek untuk antar/beli makanan atau yang lebih dikenal dengan sebutan food delivery.

Dengan menggunakan jasa ini maka anda dapat membeli makanan pilihan anda melalui driver Gojek, cukup order dari aplikasi Go-Food dan berkoordinasi dengan driver yang terpilih dari aplikasi maka anda tinggal menunggu sebab makanan akan diantar sesuai alamat tujuan. 

cara daftar go food, cara mendaftar go food, cara kerjasama dengan go food, go food gojek
Cara Daftar Go-Food Gojek

Jika anda memiliki rumah makan atau bisnis kuliner lainnya maka anda dapat memanfaatkan kehadiran layanan Go-Food ini untuk menambah omzet anda dengan cara mendaftarkan kuliner anda ke Go-Food Gojek sehingga jualan kuliner anda bisa ditemukan dalam aplikasi Go-Food. Sudah tahu cara daftar Go-Food Gojek nya?

Mungkin belum semua orang tahu cara mendaftarkan makanannya ke Go-Food sehingga tempat jualan kulinernya belum masuk dalam aplikasi Go-Food Gojek.

Lalu bagaimana cara daftar Go-Food nya?


Cara Daftar Go-Food Gojek Terbaru
Berikut ini akan dijelaskan bagaimana cara daftar Go-Food Gojek terbaru. Dengan penjelasan ini semoga bisa membantu anda untuk dapat mendaftar ke Go-Food sehingga bisnis kuliner anda nantinya bisa dipesan melalui aplikasi Go-Food Gojek.

Langkah pertama adalah buka web pendaftaran Go-Food di https://join.go-jek.com/go-food
Silakan anda mengisi formulir pendaftarannya disana.

  • Alamat = isi dengan alamat jualan kuliner anda
  • Nama Restoran = isi nama resto/toko kuliner anda
  • Nama = isi dengan nama diri anda
  • Email = masukan email aktif anda
  • No. Telepon = nomor HP anda
  • Jenis Restoran = pilih outlet atau street vendor atau home kitchen
  • outlet : artinya anda memiliki toko permanen seperti ruko, toko dll.
  • street vendor : jika berjualan seperti kaki lima
  • home kitchen : toko/resto ada di rumah

  • Anda memiliki layanan antar makanan? = pilih iya atau tidak

  • Kemudian beri tanda centang pada bagian "Saya bukan robot"
  • Setelah itu tekan tombol "Masukkan".



Segera Cek Email Anda Untuk Isi Form Lanjutan
Setelah anda menekan tombol "Masukkan" maka segera saja untuk mengecek email yang sudah anda daftarkan sebelumnya untuk melakukan proses verifikasi dan juga pengisian formulir lanjutan.

Mohon diperhatikan juga jika nanti Go-Food meminta reply email dengan subject tertentu, maka sebaiknya anda mereply email dengan format yang diminta oleh pihak Go-Food seperti forma[KOTA][NAMA USAHA][CONTACT PERSON] yang kemudian dikirimkan ke : gofood@go-jek.com

Langkah selanjutnya dalam cara daftar Go-Food Gojek ini adalah dengan mengisi formulir lanjutan yang nantinya berisi lebih detil keterangan tentang usaha/toko kul iner anda.

Jadi anda harus mengecek email anda dan membuka kiriman email dari Go-Food Gojek. 

Dalam email ini nanti silakan anda jawab/isi pertanyaan yang ditanyakan oleh pihak Go-Food kepada anda melalui formulir lanjutan dengan langkah-langkah sbb:

Cek Email
Buka email dari Go-Food Gojek yang berisi tanya jawab (FAQ) seputar Go-Food dan tekan tombol "Selanjutnya" yang ada di bagian bawah dari email yang dikirim oleh pihak Go-Food .


Melengkapi Berkas
Selanjutnya anda akan diminta untuk mengisi formulir yang isiannya lebih detil seperti apakah anda mendaftar sebagai sebagai perseorangan atau secara perusahaan.

Kelengkapan berkas ini bertujuan untuk menunjukan keseriusan anda dalam bermitra dengan Go-Food, oleh sebab itu anda perlu mengisi data-data detil sbb. 

cara daftar go food, cara mendaftar go food, cara kerjasama dengan go food, go food gojek
formulir Informasi Umum


Informasi Umum
Pada bagian ini anda diminta melengkapi data-data Informasi Umum seperti Nama pemilik restoran, Identitas (KTP), Nomor Identitas  (nomor KTP), Alamat Perusahaan, Kota.

Informasi Restoran : anda diminta melengkapi informasi tentang restoran/toko kuliner anda. Seperti menu apa saja yang dijual, harganya berapa dan juga foto-foto dari makanan yang anda jual.

Informasi Penagihan: anda diminta melengkapi data-data yang digunakan untuk proses penagihan seperti : Nama  NPWP, No Registrasi NPWP, Alamat NPWP dll.

.

cara daftar go food, cara mendaftar go food, cara kerjasama dengan go food, go food gojek
Informasi Penagihan


Setelah semuanya anda isi kemudian tekan tombol "Masukkan".


Tunggu Konfirmasi dari Go-Food
Setelah anda mendaftar dan mengisi formulir yang diminta maka anda tinggal menunggu konfirmasi dari pihak Go-Food.

Sering-seringlah untuk mengecek email siapa tahu sudah ada konfirmasi dari pihak Go-Food Gojek.


Masih Bingung?
Jika anda masih bingung tentang cara daftar Go-Food ini, maka anda bisa menghubungi call center Gojek di 021-502 511 10 dan minta disambungkan dengan bagian Go-Food.

Anda bisa bertanya lebih lanjut tentang ca ra mendaftar Go-Food atau hal lain yang perlu anda tanyakan.


Demikianlah tutorial untuk cara daftar Go-Food Gojek yang bisa anda coba, semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi anda.